Bantul,NewsHanter – TMMD Kodim Bantul (TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) Reguler ke-108 TA.2020) sudah memasuki hari ke 22.
Sasarannya fisik pembangunan jembatan sudah 99 persen, RTLH rata rata sudah mencapai 80 persen, kemudian sasaran tambahan berupa talud sepanjang 100 meter juga sudah hampir selesai.
Memasuki hari ke 22 ini masyarakat sangat antusias dengan kegiatan tersebut Keakrabanpun semakin terlihat manakala anggota prajurit melakukan pekerjaan bersama – sama dengan masyarakat. Hal inilah yang menjadikan hubungan antara masyarakat dan TNI senantiasa harmonis. TNI merupakan penyemangat tersendiri bagi warga masyarakat dalam membantu dan mendukung terlaksananya TMMD.
Meski dihadapkan dengan cuaca yang panas menyengat, pelaksanaan kegiatan TMMD tetap akan terus berlanjut tanpa mempengaruhi mental dan semangat kerja anggota prajurit di lapangan. Karena kegiatan TMMD harus terselesaikan sesuai dengan jadwal waktu yang telah ditentukan, ” ungkap Danramil 09/Jetis Kapten Chb Reja Mulya.
“Sasaran utama berupa pembangunan jembatan sudah tercapai, setelah talud ini selesai kita akan beralih ke sasaran tambahan berikutnya yaitu rabat beton dengan panjang 150 meter,” imbuhnya. (*)
