Petakan Pekerjaan, Danki Satgas TMMD Reg 109 Kodim 0708/Purworejo Cek Lokasi Cor Jalan TMMD

Purworejo – Selaku Danki Satgas TMMD Reguler ke- 109 Kodim 0708/Purworejo, Kapten Inf. Sutrisno terus lakukan pengecekan ke sejumlah sasaran fisik, salah satunya sasaran fisik di pengecoran jalan penghubung antara Dusun wonosari menuju Desa Sedayu Kecamatan Loano, Kabupaten Purworejo.Selasa (29/09/2020).

Tidak ketinggalan, ikut mendampingi Kades Sedayu Amad Said, menyusul yang paling paham posisi pekerjaan selama Pra TMMD hingga pembukaan adalah dirinya.

Selaku tugas Komandan Kompi TMMD TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-109 TA 2020 Kodim 0708/Purworejo, Danki Kapten Inf. Sutrisno merasa bertanggung jawab, atas selesainya semua pekerjaan yang menjadi program TMMD.

”Sebagai pemimpin saya harus mengatur serta melihat hasil kerja pelaksanaan TMMD yang sedang berjalan. Dan ini memang , merupakan wujud kepedulian sebagai Danki Satgas TMMD,.”tutup Kapten Inf. Sutrisno.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *