Warga Pelalawan Ini Pukul Sepupunya Hingga Tewas

pelaku-penganiayaan-ditangkap-di-pelalawan/ foto tribune

PANGKALAN KERINCI – Iwan (29), warga Desa Muda Setia Kecamatan Bandar Sei Kijang diserahkan pihak keluarganya ke Mapolsek setempat, Sabtu (10/6/2017) lalu setelah melarikan diri selama satu malam.

Iwan dicari polisi lantaran tersandung kasus penganiayaan berat yang mengakibatkan nyawa koban melayang. Pelaku pemukul koban hingga tewas pada Jumat (9/6) sore sekitar pukul 19.00 di kebun kelapa sawit miliknya. Padahal korban dan tersangka masih memiliki hubungan terkait pertalian darah, di mana istri korban adalah kakak sepupu pelaku.

“Artinya mereka masih sepupu dan bekeluarga. Namun pelaku terlanjur emosi dan memukul korban,” ungkap Kepala Polres Pelalawan, AKBP Kaswandy Irwan, kepada Tribun Minggu (11/6/2017).

Dijelaskannya, penganiayaan terjadi karena hal sepele. Pelaku menuduh korban mengambil buah kelapa sawit yang jatuh dari batangnya atau kerap disebut berondolan. Tempat Kejadian Perkara (TKP) tepat di Jalan M. Hamzah Desa Muda Setia, Bandar Sei Kijang.

Pelaku diserahkan keluarganya kepada pihak kepolisian didampingi penasehat hukumnya Refi Yulianto SH dan Partners. Langsung diterima Kapolsek Bandar Seikijang AKP Hendri Suparto di SPBU Desa Baru Simpang Pasir Putih Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar. Saat ini pelaku telah diamankan di Mapolsek Bandar Sei Kijang guna menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut.(TP))

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *