”TNI Satgas TMMD Sering membantu Pekerjaan Rumah Saya”

 

NewsHanter.com,PEKALONGAN – Adalah Suramto, salah satu warga Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, yang rumahnya ditempati sejumlah anggota satgas TMMD selama pelaksanaan TMMD. Dia mengaku, para TNI anggota Satgas TMMD yang tinggal di rumahnya sudah dianggap keluarga sendiri.

”Di awal-awal Pak Tentara tinggal di rumah saya, wajar suasana masih kaku, hanya saja setelah dua hari, lantaran para TNI pandai membawa didi dan luwes, susana penuh kekeluargaan akhirnya didapat,” ungkap Suranto, Kamis (2/4/2020).

Dia mengaku, yang cukup sreg di hati keluarganya, para Tentara yang tinggal di rumahnya ternyata juga menganggap rumah sendiri. Pagi sebelum berangkat kerja ke lokasi TMMD, mereka sering membantu pekerjaan rumah layaknya rumah sendiri. Demikian juga saat pulang sore hari, jika ada pekerjaan rumah yang perlu diselesaikan, langsung dikerjakan tanpa ada yang minta.

”Hal-hal itu yang membuat seolah kami mempunyai anggota keluarga baru yang semuanya anggota TNI. Bahkan sehari tidak makan bersama dengan para Tentara itu ada sesuatu yang kurang,”  papar Suramto.

Sementara itu, Serda Hari, salah satu anggota Satgas TMMD yang tinggal di rumah Suramto menyatakan dia dan teman-temannya mengucapkan terima kasih atas sambutan dari pemilik rumah yang ditinggalinya. ”Seraya kami itu keluarga besar, makan bareng, menyelesaikan pekerjaan rumah juga saling membantu,” papar Serda hari. (rus)

Pos terkait