TNI Perkenalkan Gotong-Royong Pada Anak-anak

Banggai,- Prajurit TNI angkatan Darat yang melaksanakan tugasnya dalam program TMMD di Kecamatan Toili, Kabupatan Banggai memberikan pendidikan kepada anak-anak lewat alam. Jadi sesuatu yang luar biasa dilakukan oleh anggota TNI dalam melaksanakan kegiatan tersebut. Hal itu membuktikan kemampuan TNI untuk memberi pendidikan sejak usia dini dengan melalui alam.

“Jadi kami menekankan kepada semua anggota, agar disetiap kesempatan selalu memberikan semangat kepada masyarakat untuk selalu hidup gotong-royong, termasuk memberikan pendidkan kepada anak disetiap kesempatan yang belum mereka kenal, entah itu dengan alam ataupun pendidikan permainan yang baru,” Jelas Danramil 1308/03 Kapten Inf Dwi Karyo Basuki, Rabu (18/3/20).

Satu hal positif mendidik anak dengan alam seperti yang di laksanakan oleh anggota Kodim 1308/LB ini, anak-anak diajak bermain di sungai yang tidak dalam dan deras serta tidak membahayakan. Lalu anak-anak diajak membersihkan mobil dengan cara mereka.
“Kita anjurkan mereka untuk menyiram bersama , mengelap bersama, tidak lama setelah itu kita ajak istirahat, kita kasih tahu maksudnya bersama-sama mencuci mobil. Kalau anak-anak sudah kita beri tahu maksudnya , biar mereka bermain di darat lalu mobil kita lanjutkan di cuci. Hanya memperkenalkan maksud hidup gotong- royong, ” Terangnya.(*)

Pos terkait