Aceh Utara newshanter.com – Kelurga Rumudi (65) dan Siti Aminah (70) warga Gampong Keude Sawang, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara, menerima kunjungan Dandim 0103, Fajar Wahyudi Broto di kediamannya, Selasa (20/2/2018)
Dalam kunjungan tersebut Dandim 0103 Aceh Utara, Fajar Wahyudi Broto, melakukan serah terima 2 unit rumah yang sudah siap di rehab oleh personil TNI, beberapa pekan lalu.
Kunjungan kali ini ke daerah penghujung sebelah Barat Kabupaten Aceh Utara itu ,Dandim di Dampingi Kapten Teguh yang saat ini menjabat sebagai Danramil, Drs,Sufyan.MM camat Camat Kecamatan Sawang, serta Ipda Zahabi ,Kapilsek setempat, juga Mahyudanil geuchik Gampong Keude Sawang.
Dalam amanatnya Dandim 0103, meminta kepada penerima bantuan untuk senantiasa menjaga dan merawat rumah bantuan tewrsebut, agar dapat digunakan dalam jangka waktu lama.
”Selain tempat tinggal, rumah bantuan ini juga bisa digunakan untuk tempat ibadah bersama keluarga, agar mendapatkan keberkatan dari yang Maha Kuasa,” seru Dandim. Disamping itu sebelum pamit Dandim juga memberikan bantuan sembako kepada kedua Warga tersebut.(Teuku Saifuddin Alba)





