Polsek Teluk Meranti Gelar Pengamanan di Gereja Ini

PELALAWAN, NEWSHANTER.COM – Polsek Teluk Meranti jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, melaksanakan kegiatan pengamanan Perayaan Ibadah Natal di Gereja GGP (Gereja Gerakan Pentakosta) Agape Teluk Meranti, Rabu (13/12/2023) kemarin. Kegiatan gereja bertema, dengan mengusung Thema _Kuasa dalam persatuan (Mazmur 133 : 1-3).

Thema Ibadah : Kuasa dalam persatuan (Mazmur 133 : 1-3) dan Sub.Thema Hidup dalam persatuan dan kesatuan mendatangkan berkat Tuhan.

Kapolsek Teluk Meranti Iptu Rahmad Wahyudi, S.H., M.H mengatakan, jemaat dalam ibadah tersebut 200 orang pengkhotbah pendeta Sofian, S.Th.

Pengamanan melibatkan 3 orang personil, Bripka H. Simanjuntak, Bripka Yulizar dan Brigadir Frengki Primeldi.

Tindakan yang dilaksanakan, koordinasi dengan pengurus Gereja, lakukan sterilisasi dalam dan lingkungan seputaran Gereja, laksanakan patroli di seputaran gereja dan mendampingi keamanan pengawas Gereja mengecek barang bawaan jemaat.

“Selama kegiatan Ibadah berlangsung berjalan dengan aman dan tertib, situasi aman terkendali,” ungkap Kapolsek. ***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *