Palembang.Newshanter. Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) bersama Wakil Gubernur Ishak Mekki menggelar halalbihalal dengan seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumsel, SEnin (11/07/2016) Halal bi Halal dilaksanakan mengawali hari kerja pertama usai libur Hari Raya Idul Fitri 1437H. bertempat di kediaman Gubernur Sumsel, Griya Agung Palembang
Dalam halal bi halal tersebut Tingkat disiplin para PNS di lingkungan Setda pemprov Sumsel terus dipantau oleh Gubernur Sumsel, Alex Noerdin.Bahkan apabila PNS yang tidak masuk pada hari pertama kerja siap-siap mendapat saknsi oleh atasannya.
“Bagi pejabat dan PNS yang tidak hadir pada hari pertama masuk kerja tanpa alasan, siap saja dapat ‘hadiah’ (sanksi),” jelas Alex saat gelar halal bihalal dengan jajarannya di griya agung, Senin (11/7/2016).
Dia menambahkan, libur yang sudah diberikan pemerintah sebanyak 10 hari dinilai lebih dari cukup.Sebab pemprov tengah banyak pekerjaan terlebih menjelang Asian Games 2018 mendatang.Dalam acara halal bihalal tersebut, sejumlah SKPD dan pegawai berpakaian putih hitam hadir.Acara ditutup dengan salam-salam terhadap orang nomor satu dan wakilnya.
Sekda Pimpin Apel Upacara
SEbelumnya Sekretaris daerah (Sekda) Mukti Sulaiman menjadi inspektur dalam apel upacara perdana masuk kerja pasca libur lebaran 1437 H, di halaman kantor pemprov Sumsel, Senin (11/7/2016) pagi.
Setelah apel dilaksanakan, ribuan PNS langsung menuju griya agung untuk melakukan halal bihalal.Mukti menerangkan, dari jumlah 8.000 PNS, tercatat hanya 90 persen yang masuk kerja pada hari pertama.
Sisanya tidak masuk dengan alasan sakit dan dinas luar kota.”Kalau ketahuan tidak masuk tanpa izin yang jelas tentu sudah ada sanksinya, apalagi pak gubernur sudah mewanti-wanti jangan menambah libur lebaran,” katanya.(FIl)





