Pencabutan Nomor Urut Cabup-Cawabup Pelalawan, HAZA No.1, ZA No. 2

huruf1Pangkalan Kerinci-Newshanter.com – KPUD Kabupaten Pelalawan mengadakan sidang pleno terbuka untuk pencabutan nomor urut kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan di gedung daerah Mangku Diraja, Selasa (25/08/2015)Sebelum pencabutan nomor urut dilakukan, acara dimulai dengan penyambutan kedua calon pasangan Bupati dan Wakil Bupati dengan acara adat yaitu pencak silat dan tari tarian khas Melayu.

Kedua Cabup dan Cawabup tersebut datang bersama rombongan yang terdiri dari partai pengusung dan team sukses serta relawan. Masing-masing rombongan datang dengan meneriakkan slogan dan yel-yel dari kedua pasangan tersebut. Harris-Zardewan atau HAZA meneriakkan slogan dan yel-yel “Lanjutkan” yang bermakna, melanjutkan 7 program yang sudah dicanangkan oleh H.M Harris, selaku Incumbent. Sementara pasangan Zukri-Anas atau ZA, meneriakkan slogan dan yel-yel “Zukri-Anas Hebat”.

Acara dilanjutkan dengan pembukaan yang dipimpin oleh ketua KPUD Pelalawan Nazaruddin SH. Dalam kata sambutannya ketua KPUD Pelalawan menyampaikan bahwa kedua Cabup-Cawabup tersebut dinyatakan telah memenuhi syarat dan dinyatakan lolos untuk dapat mengikuti tahapan Pilkada berikutnya.huruf2

Akhirnya acara yang ditunggu-tunggu dimulai dengan pencabutan nomor urut yang dilakukan dengan memilih salah satu tabung yang berisi nomor urut. Pasangan Harris-Zardewan atau HAZA mendapatkan nomor urut 1, sedangkan pasangan lainnya Zukri-Annas dengan nomor urut 2. Setelah mengetahui nomor urut masing-masing calon, peserta rombongan dari masing-masing calon berteriak dan menyanyikan slogan dan yel-yel mereka masing-masing. Kedua pasangan tersebut nampak merasa puas dengan nomor urut tersebut.

Ketika ditanyakan News Hanter.com kepada kedua Cabup-Cawabup tersebut perihal nomor urut yang mereka dapatkan seusai acara, mereka sangat puas dan senang karena nomor tersebut memang nomor yang dikehendaki. “Saya merasa senang dengan nomor urut 1, karena nomor satu memang menjadi incaran kami sejak awal dan itu memudahkan masyarakat untuk mengingat” ujar H.M Harris. “Angka satu akan menjadi kartu truft kemenangan HAZA di Pilkada Pelalawan 9 desember 2015 mendatang” tambahnya.huruf3

Sementara pasangan lainnya Zukri-Annas, ketika dikonfirmasi Newshanter,com mengatakan bahwa nomor urut 2 adalah angka keberuntungan, dan itu memang menjadi incaran mereka. Pasalnya angka 2 menunjukkan bahwa 2 putra daerah Pelalawan Zukri-Annas siap menjadikan Pelalawan daerah yang maju dan sejahtera di Riau. “Angka 2 ada hokinya dan dingin serta menenangkan. Saya bersama Annas Badrun siap mewujudkan keinginan Masyarakat Pelalawan” ujar Zukri.

Lebih lanjut Zukri menjelas, bahwa Pelalawan butuh perubahan besar, dan itu harus dimulai dari sekarang. “Ada 5 Pilar Pelalawan Hebat yang kita miliki, yaitu Pemerintahan yang Hebat, Pendidikan yang Hebat, Ekonomi yang Hebat, Kesehatan yang Hebat serta Pembangunan yang Hebat yang akan kita wujudkan” ucapnya. (Anton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *