Pemerintah Bukittinggi pusatkan sholat eidul adha 1444H, dilapangan Wirabraja Bukittinggi

Bukittinggi.News Hanter.Com- Pemerintah kota Bukittinggi memusatkan sholat idul adha 1444H yang di pusatkan di lapang kantin depan Kodim 0304/Agam, jalan Sudirman Bukittinggi,Kamis, (29/06/23),

Dalam pelaksanaan sholat eid tersebut juga dihadiri oleh Forkopimda Kota Bukittinggi,.

sholat eid khatib adalah ustad DR Aidil Alfin M. Ag dan imam Ali Imbran, S. Pd dari Dewan Hakim MTQ Provinsi

Dalam ceramahnya Alfin menyampaikan, dihari ini, umat islam dari seluruh dunia yang ada di Makkah sedang melakukan lontar jumrah tanda berakhirnya melaksanakan rukun islam yang kelima, dan mudah-mudahan umat islam yang melaksanakan ibadah haji tersebut menjadi haji yang mabrur dan bisa kembali ke kampung halaman dalam keadaan sehat wall afiat, dan bagi kita yang belum sempat melaksanakan ibadah haji dan belum sempat melaksanakan korban, hendaknya sembelih lah Sifat Sombong Dalam Diri Kita, dan jika kita belum mampu Melempar Jumroh ‘Aqabah, maka Lempar lah Sifat Kebencian Dan Egoisme dalam Hati Kita, dan jika Kita Belum Mampu Mengelilingi Ka’bah Ifadzoh, Maka Kelilingi Lah Tempat Sanak Saudara Tetangga Untuk Menjalin Ukhuwah.

Sementara itu Walikota Bukittinggi Erman Safar sebelum sholat Ied dimulai menyampaikan, tahun ini adalah tahun politik, kami berharap kepada seluruh penduduk Bukittinggi jangan mudah di pancing oleh segelintir orang yang tujuan nya hanya Untuk memperkeruh suasana, tetap jaga silahturahmi dan jauhi isu yang sengaja untuk memecah belah kita ungkap Erman Safar

Setelah acara sholat Eid, Walikota sengaja mengadakan Open House di rumah dinas di belakang balik Bukittinggi (A/M)

Pos terkait