Ketum DPP PERTAKINDO Pusat Sampaikan Ini Untuk Ketua DPD PERTAKINDO Sumsel

Palembang, newshanter.com – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Konsultan Indonesia (PERKINDO) Sumatera Selatan (Sumsel) periode menghadiri acara Musyawarah Daerah (Musda) ke IV DPD PERKINDO dan Ketua DPD Perkumpulan Tenaga Ahli Konsultan Indonesia (PERTAKINDO) Sumsel menghadiri Musda ke II DPD PERTAHKINDO Sumsel.

Adapun tema yang diambil yakni “profesionalisme konsultan dalam menunjang pembangunan di era digitalisasi nasional”. Kegiatan ini sendiri dipusatkan di ballroom Beston Hotel Palembang, Rabu (3/5/2023).

Dikatakan Ketua Umum DPP PERKATINDO pusat Ir Aries Wimaruta, M.M, dimana tujuan kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi kepengurusan periode 5 tahun yang lalu, sekaligus kita melihat apa kekurangannya, lalu kita teruskan untuk kita pilih nanti ketua dan pengurus Dewan Pengurus Daerah dan Dewan Pengawas Daerah periode 5 tahun berikutnya.

“Supaya kita bisa segera menyambut satu era yang sekarang seiring dengan pembangunan di Indonesia, bahwa Indonesia ini sekarang dalam posisi transisi dari negara berkembang menjadi negara maju,” ujarnya.

Kemudian, karena itu marilah pada kesempatan ini kita bisa bersama-sama untuk bekerjasama, kolaborasi, menciptakan suatu inovasi dan terobosan yang out of the box. Untuk kita bisa bersama-sama dengan pemerintah, masyarakat, dan terutama dengan keluarga besar kita berkolaborasi dengan asosiasi badan usaha dan asosiasi profesi yang ada.

“Kita bersama-sama untuk bisa berkolaborasi karena banyak sekali tantangan dan peluang yang sangat besar, dan kita perlu untuk membesarkannya,” ungkapnya.

Menurut Ketua DPD PERTAHKINDO Sumsel Agung Bahari, S.T.,M.Si, kegiatan hari ini adalah musda yang kedua DPD PERTAKINDO, dimana saya sebagai ketua DPD PERTAKINDO itu habis masa jabatannya yakni di periode 2018-2023. Insya Allah hari ini kita akan melakukan pemilihan untuk anggota, ketua untuk PERTAKINDO yang baru.

“Kalau untuk diperiode selanjutnya ini alhamdulillah diminta untuk mencalonkan diri untuk DPD PERTAKINDO Sumsel 2023-2028 nanti insya Allah saya akan maju lagi sebagai ketua DPD PERTAKINDO,” katanya.

Dilanjutkannya, perlu diketahui PERTAKINDO ini merupakan perkumpulan tenaga ahli konsultan Indonesia, yang mana asosiasi ini untuk menciptakan tenaga-tenaga ahli. Dimana tenaga-tenaga ahli ini digunakan untuk pembangunan di khususnya provinsi Sumatera Selatan. Dimana kita menciptakan tenaga ahli-tenaga ahli yang digunakan untuk pembangunan-pembangunan yang ada diprovinsi Sumsel.

“Kalau untuk saat ini anggota PERTAKINDO itu yang memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) aktif ada 78 anggota yang aktif. Kebetulan kalau untuk dikabupaten/kota PERTAKINDO sendiri kita baru DPD PERTAKINDO saja,” imbuhnya.

Masih dilanjutkannya, tapi untuk anggota-anggotanya ini termasuk juga dari beberapa kabupaten/kota yang ada di provinsi Sumsel. Kalau untuk 78 itu adalah anggota yang memegang KTA aktif, sedangkan untuk kepengurusannya sendiri sebanyak 12 orang. Tugas utama kita adalah seperti sekarang ini untuk penilaian SKPK, kita menjaring tenaga-tenaga ahli yang dibutuhkan untuk di provinsi Sumsel.

“Kebutuhan untuk SKPK sendiri itu kita mengadakan kegiatan-kegiatan seperti ini, dimana tadi ada nilai PKB nya. Dimana untuk LPJK sendiri memang untuk provinsi tidak ada, tapi untuk dipusat itu ada,” bebernya.

Tapi berdasarkan arahan peraturan yang baru ini bahwa untuk kepengurusan SKK sendiri itu bukan melalui LPJK lagi, tapi melalui Lembaga Sertifikasi Profesi,” bebernya.(ton)

Pos terkait