PURWOREJO__ Kekompakan personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dalam menyukseskan program Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) Komando Distrik Militer (Kodim) 0708/Purworejo patut diacungi jempol.
Mereka terlihat bahu membahu dalam kerja bakti gotong royong mengerjakan sasaran pembangunan sarana fisik untuk masyarakat Desa Sedayu Kecamatan Loano yang menjadi sasaran program TMMD Ke-109 ini.
“Sinergitas yang terbangun antara TNI dan Polri dalam TMMD memberikan contoh dan teladan serta semangat kebersamaan dan kekeluargaan yang ditunjukan kepada warga Desa Sedayu dan masyarakat pada umumnya,” terang Kapten Inf Daliman selaku Pasiter Kodim 0708/Purworejo. Selasa (29/09)
Ia mengatakan sinergisitas antara TNI dan Polri sudah sering dilakukan dalam berbagai kegiatan. “Hari ini kita bersama-bersama bergotong royong merampungkan pengerasan jalan. Insya Allah kalau dikerjakan dengan senang hati dan suka cita dan selalu ada kekompakan maka tidak akan merasa ada perasaan lelah,” ujarnya
Lebih lanjut Menurut Daliman, kehadiran anggota Polri di Desa Cipadang yang tergabung dalam Satgas TMMD ke 109 diwilayah Kodim 0708/Purworejo menunjukkan Sinergitas antara TNI dan Polri yang selalu bersinergi dalam berbagai kegiatan untuk bangsa dan negara tidak perlu diragukan lagi.
Ia mengatakan, dengan adanya dukungan dari Polri dan masyarakat dalam menyukseskan program TMMD ini,membuat pengerjaan infrastruktur dan kegiatan lain menjadi lebih cepat selesai dan sesuai target. “Kami berharap dengan adanya sinergisitas antara TNI-Polri dan manunggal dengan masyarakat program TMMD dapat tercapai sesuai target,”pungkasnya. (pendim 0708/pordjo)
