Kapolsek Pangkalan Kerinci Rakor Penanganan Karhutla Bersama Forkopincam

PELALAWAN, NEWSHANTERM.COM – Polsek Pangkalan Kerinci jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, bersama forum koordinasi pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) rapat koordinasi (Rakor) penanganan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) Tahun 2023, di wilayah hukum Polsek Pangkalan Kerinci, Kamis (16/2/2023).

Rakor berlangsung Aula Kantor Kantor Lurah Pangkalan Kerinci Kota, Kecamatan Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan.

Hadir dalam Rakor tersebut, Kapolsek Pangkalan Kerinci Kompol Mahendra Yudhi Lubis, S.H., M.H, Danramil 09/Langgam diwakili oleh Serda Syamsul, Lurah dan Kades se- Kecamatan Pangkalan Kerinci.

Selain itu, Babinsa Koramil 09/Langgam Personil Polsek Pangkalan Kerinci Perwakilan RPK PT. RAPP, PT. Pesawon Raya,Perwakilan MPA Se-kecamatan Pangkalan Kerinci dan Perwakilan ORARI serta RAPI Kecamatan Pangkalan Kerinci.

Kapolsek Pangkalan Kerinci Kompol Mahendra Yudhi Lubis, S.H., M.H mengucapkan, terimakasih kepada seluruh tamu undangan dan peserta atas kehadiran mereka diacara rakor tersebut. Melalui acara rakor ini, dapat meningkatkan hubungan silaturrahmi dan sinergitas antara pihaknya dengan pihak Forkopimcandan dan para kepala desa, di wilayah hukum Polsek Pangkalan Kerinci.

“Melalu kegiatan ini, kiranya juga dapat mengantisipasi terjadinya kejadian Karhutla di wilayah hukum Polsek Pangkalan Kerinci kedepannya,” tandasnya.***

Pos terkait