PEKALONGAN, Newshanter.com – Orang nomor satu di jajaran Kodim 0710/Pekalongan, Dandim Letkol Infantri Arfan Johan Wihananto, sesekali jenguk sejumlah personil anggota Jurnalistik TMMD Reguler ke-107 Kodim 0710/Pekalongan, yang terus bekerja keras di Kantor Penerangan Kodim (Pendim) setempat, Jumat (03/04/2020).
Saat menjenguk, Dandim Arfan selain cek jumlah pemberitaan kegiatan TMMD di Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, yang sudah terhimpun. Baik di media cetak, online, elektronik baik TV maupun radio.
”Semua harus terkontrol, apa yang terjadi di lokasi TMMD Pantirejo harus maksimal terpublikasi di banyak media baik cetak, online terlebih media elektronik baik TV atau radio. Bukannya ingin riya’, era saat ini merupakan sebuah tuntutan pentingnya publikasi kegiatan di lingkungan TNI,” tandas Dandim Arfan Johan. Kepada semua personil yang tergabung dalam tim jurnalis TMMD, Dandim minta agar semuanya tidak mengendorkan semangat hingga selesainya pelaksanaan TMMD.
Terpisah, Kepala Penerangan Kodim Pekalongan, Pelda Rusgyarto menyatakan, meski harus kerja minimal 12 jam sehari-hari sejak pelaksanaan TMMD, seluruh anggota timnya terus pertahankan semangat. ”Cukup melelahkan memang, hanya semua demi nama baik Komando, Kodim Pekalongan, semua target yang sudah dicanangkan harus tercapai,” ujarnya. (rus)
