Begitu Kokoh Pos Kamling Karya  TNI Satgas TMMD

 

PEKALONGAN, Newshanter.com – Baru dua hari dikerjakan oleh beberapa tukang profesional bangunan dan dibantu sejumlah TNI anggota Satgas TMMD Reguler ke-107 Kodim 0710/Pekalongan, sudah tergambarkan begitu kokohnya bangunan Pos Kamling yang di  Dukuh Sutosari, Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah.

Sejumlah warga desa setempat seolah tidak percaya, menyusul, dalam jangka dua hari, pondasi rampung, bahkan batu bata dinding Pos Kamling terus tertata . Sehingga tidak mustahil jika banyak orang yang optimis, tiga unit bangunan Pos Kamling akan selesai sebelum atau minimal bersamaan dengan penutupan TMMD di Pantiserjo tersebut.

Dikemukakan, Babinsa Pantirejo, Sertu Sutrisno, dari tiga unit bangunan Pos Kamling yang progresnya paling banyak adalah bangunan Pos Kamling yang ada di Dukuh Sutosari.

 ‘’Bukan berarti untuk dua bangunan Pos Kamling yang ada progresnya tidak ada. Untuk Pos Kamling yang ada di Dukuh Sutosari, tiga orang tukang profesional sekaligus diterjunkan, sehingga hasilnya sudah mulai nampak,’’ terang Babinsa Sutrisno.

Adalah  Serda Rafi, salah satu anggota Satgas TMMD Reguler Kodim Pekalongan yang  dari Satuan Yonif 407/ Padma Kusuma, menyatakan, bahwa para tukang yang diterjunkan di  pembangunan Pos Kamling yang ada di Dukuh Sutosari, rata-rata kemampuannya mumpuni.

 ‘’Saya yang melayani tukang-tukang itu, kerjanya cepat, dan rapi. Sehingga saya sendiri optimis bahwa pembangunan Pos Kamling yang merupakan sasaran fisik tambahan TMMD Reguler Kodim Pekalongan akan selesai, sebelum atau maksimal bersamaan dengan hari terakhir pelaksanaan  TMMD,’’ papar Serda Rafi. (rus)

Pos terkait