Karanganyar – Anggota TMMD Reguler 109 Kodim 0727/ Karanganyar, tak pernah berhenti dalam melakukan pendekatan terhadap anak-anak di desa pinggiran. Anak-anak desa yang jauh dari keramaian atau masih asli dengan kondisi wilayah dan alam apa adanya harus dijaga secara mental ataupun akhlaknya, sehingga mereka semua tetap terjaga dari hal-hal yang negatif.
Pendekatan terhadap anak harus dengan kasih sayang, menciptakan hubungan antara orang tua dan anak sehingga akan lebih untuk memberikan pendidikan mental, akhlak , budi pekerti serta yang lainya.” Kita ini kan orang tua dalam satu sisi jadi harus mampu melakukan pendekatan serta memberikan nasehat kepada mereka agar tidak masuk pada hal yang negatif. Anak adalah harga yang paling berharga bagi orang tua dan calon generasi yang akan meneruskan perjuanagan generasi sebelumnya,” terang Serka Alif
“Kita berikan kepada mereka nasehat, bimbingan, permainan edukasi atau permainan yang mendidik dan belum mereka kenal sekaligus kita ajarkan hal hal perilaku positif. Dengan demikian anak akan merasa diperhatikan,” Tambahnya.(AL)



