Tanpa Ragu, Dansatgas TMMD Reguler Ke-116 Kodim 0735/Surakarta Turun Ke Lapangan Bantu Penyiapan Upacara Penutupan

Surakarta – Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-116 Kodim 0735/Surakarta Letkol Inf Devy Kristiono S.E,M.Si turun langsung mengawasi dan membantu kegiatan penyiapan upacara penutupan TMMD Reguler ke-116 diwilayah Kodim 0735/Surakarta, Rabu (08/06/2023).

Dikatakan Dansatgas dirinya turun langsung ke lapangan guna memastikan pekerjaan dalam persiapan penutupan TMMD yang direncanakan dilaksanakan besok pagi, bertempat di lapangan Prawit Nusukan, Kecamatan Banjarsari,betul-betul siap dan direncanakan dengan matang.

“Pagi ini Anggota Satgas TMMD bersama-sama dengan warga masyarakat bahu-membahu saling bantu dalam penyiapan lapangan upacara untuk penutupan besok pagi.”tuturnya.

“Termasuk pemasangan Baliho, umbul-umbul, dan kebersihan lapangan semua kita persiapkan dengan matang, sehingga pelaksanaan upacara penutupan TMMD besok pagi betul-betul siap.”imbuhnya.

“Harapan kita dalam persiapan acara penutupan kegiatan TMMD Ke- 116 di wilayah Kodim 0735/Surakarta ini bisa berjalan dengan tertib dan lancar, dan juga hasil dari TMMD Reguler ke-116 di wilayah Kodim 0735/Surakarta ini bisa dirasakan manfaatnya oleh warga masyarakat khususnya di wilayah Kp.Balong Baru, Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta.”pungkas Dansatgas.

(Arda 72)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *